Visi dan Misi
VISI
Pada Tahun 2028 menjadi Program Studi Unggul dalam IPTEK bidang Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik yang Profesional, Kreatif, Inovatif, dan Berdaya Saing Global Berlandaskan Nilai Budaya Daerah dan Nasional
MISI
Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan dan pengajaran secara efektif dan profesional di bidang disiplin ilmu pendidikan seni drama, tari, dan musik, yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan pembangunan pendidikan seni budaya di Kalimantan Tengah dan Indonesia.
Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan calon guru bidang seni drama, tari dan musik serta pengelola seni yang profesional, kreatif, inovatif dan berdaya saing global, sesuai kualifikasi dan relevansi dengan kebutuhan profesi akademik di jalur dan jenjang pendidikan formal mapun non formal.
Menyelenggarakan pengelolaan Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik berdasarkan paradigma baru manajemen pendidikan tinggi yang berazas otonomi, evaluasi, akuntabilitas, akreditasi dan jaminan mutu yang bermuara pada peningkatan kualitas yang berkelanjutan.
Menyelenggarakan, melaksanakan dan mengembangkan penelitian di bidang pendidikan seni drama, tari dan musik secara profesional, kreatif, inovatif berlandaskan nilai budaya daerah dan nasional, baik dalam kerangka secara teoritis maupun praktis untuk mendukung profesionalisme tenaga pendidik seni dan kesenimanan.
Mengembangkan dan menyebarluaskan temuan inovatif dalam bidang pendidikan seni drama, tari dan musik melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM).
Mengembangkan jejaring dan kemitraan secara profesional dalam bidang pendidikan seni drama, tari dan musik dengan lembaga pemerintah, swasta, komunitas sosial budaya dan masyarakat dalam lingkup lokal, regional, nasional dan internasional.